Jakarta (ANTARA) - Sebanyak enam atlet dan pelatih yang berkompetisi dalam ajang BRImo Indonesia Pingpong League (IPL) 2024 menerima Penghargaan Liga Pingpong Indonesia (IPL Award 2025) dalam acara penghargaan yang berlangsung di Jakarta, Jumat malam.
"IPL Award 2025 ini hadir sebagai bentuk kita menghargai keringat, prestasi, dan pengorbanan dari semua insan-insan yang terlibat dalam kompetisi ini," kata Ketua BRImo IPL 2024 Irjen TNI Muhammad Saleh Mustafa.
Para atlet yang menerima penghargaan yaitu Akbar sebagai Best Men's Division 2, Irmayana sebagai Best Women's Divison 1, Gibran Berliangga sebagai Best Men's Division 1, Almaira Nebuchadnezzar sebagai Best Women's Eltie Division, Bima Abdi Negara sebagai Best Men's Elite Division, serta Anton Suseno sebagai Best Coach Women's Team dan Best Coach Men's Team.
Mustafa menjelaskan, proses penentuan pemenang penghargaan itu dilakukan dengan metode yang profesional melalui voting yang melibatkan sebanyak 1.500 orang pemilih.
Berdasarkan hasil sistem pemilihan yang diluncurkan melalui media sosial, kata dia, juga menunjukkan bahwa berbagai kalangan masyarakat menunjukkan harapan besar agar kompetisi tenis meja di Indonesia bisa hidup kembali.
Baca juga: Menjelang Liga Pingpong Indonesia 2025
Baca juga: KOI incar atlet tenis meja IPL 2025