Jakarta (ANTARA) - Timnas Bahrain tiba di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Selasa, dengan mendapatkan kawalan ketat dari aparat kepolisian.
Pantauan ANTARA, memperlihatkan puluhan petugas Brimob berjaga di pintu masuk 4 Gate C GBK, tempat bus yang membawa rombongan pemain Bahrain tiba.
Bus Dilmun Warriors itu mendapatkan pengawalan ketat daru Korlantas Polda Metro Jaya dan satu unit rantis milik Brimob. Mereka mengawal bus Bahrain yang kemudian masuk ke stadion pada pukul 19.24 WIB.
Bus Bahrain tiba di stadion tak lama setelah bus timnas Indonesia tiba pukul 19.12 WIB. Pengawalan untuk bus tim Garuda tak seketat kepada timnas Bahrain. Kedatangan Jay Idzes dan kawan-kawan ini disambut oleh teriakan suporter tim Garuda.
Baca juga: Ini 23 pemain Timnas Indonesia untuk lawan Bahrain
Baca juga: Saatnya Timnas Indonesia menang atas Bahrain
Baca juga: Pratinjau Indonesia versus Bahrain