Jambi (ANTARA) - Universitas Jambi (Unja) dan Universitas Sriwijaya (Unsri) bersepakat memperkuat kerja sama dalam pengembangan ilmu pengetahuan, baik melalui penelitian maupun pengabdian masyarakat.
"Kami telah menandatangani nota kesepahaman memperkuat kolaborasi di bidang akademik, penelitian, dan pengabdian masyarakat," kata Rektor Unja Helmi di Jambi, Jumat.
Kerja sama ini, kata dia, bertujuan meningkatkan kualitas pelaksanaan tugas dan fungsi para pihak sesuai kewenangan yang dimiliki di bidang pendidikan, penelitian, pengabdian kepada masyarakat, dan pengembangan sumber daya.
Baca juga: Unja sosialisasikan tahapan penerimaan mahasiswa baru 2025 di SMA
Baca juga: Unsri Palembang buka 558 formasi calon ASN tahun anggaran 2024
Kerja sama yang dibangun ini terkait pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat, pengembangan kompetensi sumber daya manusia, pelaksanaan program Merdeka Belajar Kampus Merdeka.
Selain itu, terkait dengan perbantuan pengembangan perguruan tinggi, lokakarya, pelatihan, seminar, pameran dan kegiatan ilmiah serta konsultasi dan pembuatan kajian atau analisis.
Unja dan Unsri juga menjalin kerja sama dalam penggunaan fasilitas yang dimiliki sesuai dengan ketentuan yang berlaku di lingkungan pemilik fasilitas.
Kedua universitas berharap inisiatif ini dapat menjadi model kolaborasi yang efektif serta mendukung pengembangan pendidikan tinggi dan penelitian yang berkualitas di tingkat nasional maupun internasional.