Karawang (ANTARA) - DPC Partai Gerindra Kabupaten Karawang, Jawa Barat, siap membuka penjaringan bakal calon kepala daerah menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Karawang 2020.
“Semuanya sedang dipersiapkan, karena dibukanya penjaringan bakal calon kepala daerah itu merupakan instruksi DPD Partai Gerindra Jabar,“ kata Ketua DPC Partai Gerindra Karawang Ajang Sopandi saat dihubungi di Karawang, Minggu.
Baca juga: Pilkada, Gerindra Karawang belum tentukan langkah politiknya
Ia mengatakan, sesuai dengan rapat pembahasan, pihaknya baru akan membuka penjaringan bakal calon kepala daerah pada 25 Oktober hingga 15 November 2019.
Menurut dia, penjaringan bakal calon kepala daerah menjelang Pilkada Karawang 2020 terbuka untuk umum. Artinya, masyarakat yang bukan kader Gerindra bisa mendaftar.
Baca juga: PKB Karawang telah miliki puluhan relawan jelang Pilkada 2020
Jadi, katanya, tidak ada kriteria khusus yang diterapkan bagi bakal calon kepala daerah tersebut.
Namun, kata dia, ada sejumlah syarat yang harus dipenuhi seperti yang tercantum dalam petunjuk pelaksanaan dan petunjuk teknis penjaringan.
Sementara itu, selama beberapa bulan terakhir beredar kabar kalau Partai Gerindra akan mengusung Gina Fadlia Swara sebagai bakal calon kepala daerah dalam Pilkada Karawang 2020.
Baca juga: Pilkada 2020, PDIP godok delapan bakal calon bupati Karawang
Gina yang merupakan anak dari mantan Bupati Karawang Ade Swara saat ini tercatat sebagai anggota DPRD Provinsi Jawa Barat dari Partai Gerindra daerah pemilihan Karawang dan Purwakarta.
Pilkada 2020, Gerindra Karawang siap membuka penjaringan bakal calon kepala daerah
Minggu, 20 Oktober 2019 22:03 WIB
Semuanya sedang dipersiapkan, karena dibukanya penjaringan bakal calon kepala daerah itu merupakan instruksi DPD Partai Gerindra Jabar.