Sorong (ANTARA) - Dinas Pariwisata Kota Sorong, Provinsi Papua Barat Daya, membangun sentra industri pariwisata di Kawasan Kamayukwasa sebagai upaya meningkatkan ekonomi kreatif masyarakat di wilayah itu.
Kepala Bidang Pengembangan Usaha Industri Pariwisata Dinas Pariwisata Kota Sorong Ida Wahyuni di Sorong, Selasa, mengatakan kawasan Kamayukwasa telah dibangun sebagai sentra industri pariwisata.
Fasilitas itu diresmikan pada Februari mendatang. Ada produk kuliner yang ditampilkan masyarakat, kemudian juga ada tari-tarian, informasi tentang potensi wisata alam dan buatan, dan juga ada promosi pariwisata berbasis digital.
Dispar bekerja sama dengan masyarakat setempat melalui pelatihan penguatan kapasitas di berbagai bidang untuk menjawab kebutuhan sentra industri pariwisata di kawasan Kamayukwasa.
Pemkot Sorong sebelumnya telah membangun destinasi wisata buatan yakni kawasan Hutan Mangrove, Bukit Cinta, dan Waterpom.