Manggarai Barat, NTT (ANTARA) - Wakil Menteri Pariwisata Ni Luh Enik Ermawati menyatakan pihaknya terus menggenjot kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) ke Indonesia melalui promosi pariwisata ke beberapa negara dalam tahun 2025.
"Memang dalam kuartal pertama setiap tahun pasti 'low session', turun begitu dan kami terus menggenjot dengan promosi," kata Ni Luh Enik Ermawati di Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur, Sabtu.
Wamenpar Ni Luh Enik Ermawati menyampaikan hal tersebut usai mengaktivasi program Gerakan Wisata Bersih di Waterfront City Labuan Bajo.
Ia mengungkapkan Kemenpar dalam upaya promosi pariwisata pada tahun 2025 berpartisipasi dalam ajang pameran pariwisata terbesar di dunia, Internationale Tourismus-Börse (ITB) Berlin 2025.
Acara internasional guna promosi pariwisata lainnya yang diikuti Kemenpar adalah South Asia's Travel and Tourism Exchange (SATTE) 2025.
Wamenpar menjelaskan upaya promosi pariwisata diharapkan tidak hanya meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan mancanegara, tapi meningkatkan lama tinggal wisatawan di destinasi wisata.
Sebanyak 12,66 juta wisatawan mancanegara berkunjung ke Indonesia pada 11 bulan pertama 2024, naik 20,17 persen secara tahunan (year on year), demikian dilaporkan Badan Pusat Statistik (BPS) pada Kamis (2/1).
Baca juga: Dorong wisman ke Sulut, Gubernur apresiasi penerbangan China ke Manado
Baca juga: Wisman habiskan Rp22,86 juta sekali kunjungan di Indonesia