Jakarta (ANTARA) - Presiden Prabowo Subianto menyatakan keadilan bukan hanya hak setiap warga negara tetapi sekaligus tuntutan yang wajib dipenuhi para hakim kepada warga yang mencari keadilan.
“Kelangsungan hidup sebuah bangsa diantaranya tergantung apakah negara itu bisa menegakkan hukum. Menegakkan hukum, dan bahwa hukum adalah jaminan keadilan, dan keadilan tidak hanya hak setiap warga negara, keadilan adalah tuntutan setiap warga negara,” kata Presiden pada Sidang Istimewa Laporan Tahunan Mahkamah Agung Tahun 2024 di Jakarta, Rabu.
Presiden menegaskan negara kuat dan berhasil, manakala punya sistem penegakan hukum yang juga kuat.
“Suatu negara tanpa sistem hukum, negara itu gagal. Negara itu tidak berguna bagi rakyatnya,” kata Kepala Negara.
Presiden berharap hakim dapat menjaga integritas dan profesionalisme dalam memutus perkara.
“Jadilah pengayom dan pelindung rakyat. Berilah keadilan, tegakkan keadilan untuk seluruh rakyat Indonesia dengan tidak pandang bulu,” kata Presiden Prabowo kepada para hakim.
Ketua Mahkamah AgungSunarto menyampaikan pidato laporan tahunan mencakup prestasi, jumlah perkara putus, jumlah sisa perkara, dan pencapaian Mahkamah Agung setahun terakhir.
Baca juga: MA berhasil putus 30.908 perkara dari total 31.138 beban perkara sepanjang tahun 2024Baca juga: Presiden tiba di Mahkamah Agung