Penajam Paser Utara (ANTARA) - Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) menyebut Thailand tertarik untuk menanamkan modal ikut terlibat dalam pembangunan Kota Nusantara, ibu kota Indonesia di sebagian wilayah Kabupaten Penajam Paser Utara dan Kabupaten Kutai Kartanegara, Provinsi Kalimantan Timur.
"Duta Besar Thailand untuk Indonesia berkunjung ke Kota Nusantara," kata Kepala OIKN Basuki Hadimuljono, di Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara, Sabtu.
Duta Besar Thailand untuk Indonesia yang berkunjung ke Kota Nusantara bersama sejumlah staf serta perwakilan dari sektor swasta Thailand tersebut, menggali lebih dalam peluang investasi dan pengembangan ibu kota Indonesia.
Langkah itu juga merupakan bagian dari upaya memperkuat hubungan bilateral serta mengeksplorasi kemungkinan keterlibatan Thailand dalam pembangunan Kota Nusantara.
Baca juga: OIKN: Jangan terhasut kabar bohong Kota Nusantara
Baca juga: Unesa tanam Rp500 miliar bangun kampus di Kota Nusantara