Video - ANTARA News Megapolitan

Warga resah biawak masuk permukiman, Damkar siap bertindak

Kemunculan biawak di sejumlah permukiman membuat warga resah hingga meminta bantuan Damkar. Seperti yang terjadi di Kp Neglasari, Ciomas, petugas bergerak cepat mengevakuasi biawak yang kerap berkeliaran di atas plafon rumah dan mengotori bagian dalam. Satu ekor berhasil diamankan, sementara dua lainnya masih dalam pemantauan. Upaya penanganan terus dilakukan demi menjaga keamanan dan kenyamanan warga.

Jika menemukan kondisi serupa, jangan ragu segera hubungi Damkar atau pihak terkait agar dapat ditangani dengan aman. Antara Megapolitan/Melita.