Jakarta (ANTARA) - Sebanyak 800 personel gabungan melakukan pengamanan malam Tahun Baru 2025 di tiga lokasi di Jakarta Timur, yakni Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Old Shanghai (Cakung) dan Kanal Banjir Timur (KBT) di Duren Sawit.
"Di TMII jumlah personel yang dikerahkan sebanyak 350 orang, di Old Shanghai sebanyak 250 orang dan di KBT Duren Sawit sebanyak 200 orang," kata Kapolres Metro Jakarta Timur Kombes Pol Nicolas Ary Lilipaly usai Apel Pengamanan Malam Tahun Baru di TMII, Cipayung, Jakarta Timur, Selasa petang.
Personel gabungan yang dikerahkan berasal dari Polres Metro Jakarta Timur (Jaktim), Brimob Polda Metro Jaya, TNI, Satpol-PP, Damkar dan instansi terkait lainnya.
Kapolres berharap masyarakat tidak melakukan konvoi kendaraan yang dapat mengganggu situasi Kamtibmas. "Kemeriahan malam Tahun Baru di tempat-tempat yang sudah disediakan seperti di TMII, Old Shanghai dan KBT," katanya.
Baca juga: Yuk, berlibur di Desa Bakti BCA dapat diskon 30 persen
Baca juga: Yuk, wisata ke Taman Mini Jakarta
Baca juga: Yuk, wisata ke Candi Prambanan, ada Vina Panduwinata dan Raisa