Kabupaten Bekasi (ANTARA) - Kantor Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (BPJAMSOSTEK) Cabang Bekasi Cikarang melaksanakan kegiatan penanaman bibit pohon sebagai bentuk kepedulian karyawan terhadap lingkungan sekitar.
Kepala Kantor BPJAMSOSTEK Cabang Bekasi Cikarang Hendrayanto mengatakan kegiatan pemberian serta penanaman bibit puluhan bibit pohon buah ini juga dalam rangka mendukung program penghijauan pemerintah dengan mengusung konsep 'Go Green'.
"Kegiatan employee volunteering (sukarela karyawan) ini rutin setiap tahun dilakukan karyawan BPJS Ketenagakerjaan dan kali ini dilaksanakan di Sekolah Nasional Insan Prima," katanya di Cikarang, Jumat.
Di sekolah menengah pertama yang berlokasi di Jalan Citarik Raya Blok L9 Nomor 8, Graha Asri, Desa Simpangan, Kecamatan Cikarang Utara itu, puluhan bibit pohon aneka buah ditanam mulai dari belimbing, lengkeng, alpukat, apel, jambu, hingga mangga.
Hendrayanto menjelaskan acara ini sebagai bentuk tanggung jawab sosial sekaligus kepedulian terhadap lingkungan sekitar. Meski bentuk kegiatan setiap tahun berbeda namun tujuan sama yakni pengabdian terhadap masyarakat dan lingkungan sekitar.
Ia berharap bibit pohon yang ditanam ini dapat tumbuh dan bermanfaat serta memiliki nilai tambah untuk dimanfaatkan pihak sekolah. Selain itu juga memperkuat silaturahmi hubungan sosial dengan warga dan memberi dampak positif bagi lingkungan serta alam.
Pihaknya dalam kesempatan ini juga berkesempatan menyampaikan informasi dan sosialisasi berkaitan dengan manfaat layanan digital yang ada di aplikasi Jamsostek Mobile (JMO).
"Seluruh guru maupun pengurus sekolah yang telah menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan dapat memanfaatkan JMO untuk lebih mengetahui program dan manfaat jaminan sosial BPJAMSOSTEK," ucap dia.
Sementara itu, Kepala SMP Nasional Insan Prima Retno Widiastuti mengucapkan terima kasih atas kerja sama yang baik antara BPJS Ketenagakerjaan Bekasi Cikarang dengan Sekolah Nasional Insan Prima.
"Semoga bibit pohon-pohon ini bisa tumbuh besar dan berbuah sehingga menjadikan sekolah lebih sejuk dan rindang," katanya..
BPJAMSOSTEK Cikarang tanam pohon bentuk peduli lingkungan
Jumat, 25 Agustus 2023 15:35 WIB