Jakarta (ANTARA) - Menteri Sosial Saifullah Yusuf mendorong beberapa wilayah di Jawa Timur, termasuk Kabupaten Jember, menjadi prioritas usulan pembangunan Sekolah Rakyat.
Dalam pertemuan dengan Kepala Dinas Sosial tingkat kabupaten/kota dan provinsi Jawa Timur, di Jakarta pada Senin, Mensos menginginkan Kabupaten Jember sebagai pusat wilayah Tapal Kuda.
Kepala Dinsos Provinsi Jatim Restu Novi Widiani mengungkapkan tanah milik Pemprov banyak berada di wilayah Malang dan Jember.
Mendengar hal itu, Mensos pun meminta Novi agar Jember bisa memulai Sekolah Rakyat pada tahun ini.
"Nah, Jember. Bisa enggak bu, suruh mulai itu Jember tahun ini," kata Mensos.
Novi menjelaskan pihaknya memang memprioritaskan Jember sebagai salah satu lokasi Sekolah Rakyat.
"Kalau tanahnya ada kosong. Itu memang kami prioritaskan," katanya.
Sekolah Rakyat akan mulai diterapkan pada tahun ajaran 2025-2026. Sekolah ini gratis untuk para pelajar dari keluarga miskin dan miskin ekstrem berdasarkan Data Tunggal Sosial Ekonomi Nasional (DTSEN).
Baca juga: Mensos kunjungi SMA unggulan CT Arsa Sukoharjo untuk matangkan Sekolah Rakyat
Baca juga: Presiden Prabowo sebut sekolah rakyat untuk memutus mata rantai kemiskinan