Jakarta (ANTARA) - Sekjen DPP Laskar Ganjar – Puan, Nawang Andi Kusuma Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Laskar Ganjar – Puan menegaskan akan membentuk DPD Provinsi di seluruh Indonesia.
“Dalam waktu dekat target Laskar Ganjar – Puan (LGP) merampungkan pembentukan pengurus di 10 Provinsi dengan jumlah DPT terbanyak di Indonesia,” kata Nawang Andi dalam keterangan tertulisnya, Selasa.
Nawang mengatakan sejak diadakan rakor (Rapat Koordinasi) tanggal 19 Desember 2021 di Bandar Djakarta lalu, LGP telah mengadakan Rakerda (Rapat Kerja Daerah) di dua Provinsi yaitu Provinsi Jawa Barat dan Provinsi Maluku.
“Dalam Rakerda tersebut, DPP LGP ingin memastikan bahwa seluruh pengurus DPD Provinsi dan pengurus DPC Kota / Kabupaten memang sudah benar-benar terbentuk,” jelasnya.
Dijelaskan dia, LGP telah memiliki 2 agenda yang sama yaitu di Provinsi Lampung pada tanggal 30 Januari 2022 dan Provinsi Jawa Timur pada tanggal 5 Februari 2022.
“Target kami selanjutnya adalah hingga saat sebelum Pak Ganjar Pranowo dan Ibu Puan Maharani ditetapkan menjadi Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia, LGP telah mengadakan Rakerda di 10 Provinsi dengan jumlah DPT terbanyak se-Indonesia,” jelasnya.
Ia menambahkan, acuan yang dipakai LGP yakni pada pemilihan Presiden 2019. Saat itu 10 Provinsi tersebut adalah Jawa Barat, Jawa Timur, Jawa Tengah, Sumut, Banten, DKI Jakarta, Sulsel, Lampung, Sumsel, Riau.
Laskar Ganjar--Puan targetkan pengurus di 10 Provinsi DPT terbanyak
Selasa, 25 Januari 2022 18:23 WIB
Dalam waktu dekat target Laskar Ganjar – Puan (LGP) merampungkan pembentukan pengurus di 10 Provinsi dengan jumlah DPT terbanyak di Indonesia.