Depok (ANTARA) - Dandim 0508/Depok Kolonel Inf Iman Widhiarto mengatakan pembagian Makan Bergizi Gratis dari 6 Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) di Kota Depok, Jawa Barat, mencapai 18.000 paket yang didistribusikan ke sekolah-sekolah.
"Pembagian dalam dua sesi yakni pagi dan siang. Untuk SPPG di sini didistribusikan 3.000 paket Makan Bergizi Gratis yang dibagikan pada pagi 2.000 paket dan siang 1.000 paket," kata Kolonel. Inf. Iman Widhiarto usai membagikan makan bergizi gratis di SDN Cilangkap 5 Tapos, Depok, Senin.
Menu yang disajikan yaitu nasi, ayam, tumis sayur-sayuran, dan buah jeruk.
Baca juga: 565 siswa SDN 010 Bengkong Batam menikmati MBG
Dandim mengatakan ada 5 SPPG lainnya yang berada di Kebayunan, Tapos, Depok.
Dandim mengatakan SPPG ini sudah disiapkan pembangunannya pada Agustus 2024 dan bertahap mulai dilengkapi dengan peralatannya.
"Alhamdulillah pada 6 Januari 2024 kami sudah bisa memproduksi Makan Bergizi Gratis," ujarnya.
Baca juga: Istana pastikan dapur penyedia MBG terapkan SOP ketat
Baca juga: Istana jelaskan soal tidak adanya susu pada menu MBG perdana di Kota Bogor
Sementara itu, Juru bicara Kantor Komunikasi Kepresidenan Ujang Komarudin usai meninjau SPPG mengatakan program dari Presiden Prabowo Subianto ini luar biasa.
"Saya lihat banyak dibantu oleh ibu-ibu untuk memasak dan juga Dandim 0508 Kota Depok yang siap siaga," katanya.
Untuk itu, ia meminta masyarakat untuk menyambut program Makan Bergizi Gratis ini. Tentunya program Presiden Prabowo Subianto ini bisa membuat anak-anak tumbuh cerdas, kuat, dan kompetitif.
"Mari kita sambut program Makan Bergizi Gratis ini agar anak-anak Indonesia tumbuh cerdas, kuat, dan kompetitif, sehingga menjadi anak-anak yang membanggakan bagi Indonesia," katanya.