Karawang (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Karawang, Jawa Barat, menertibkan truk-truk besar yang parkir sembarangan di bahu jalan utama karena mengakibatkan kemacetan.
"Kami sudah memanggil Dinas Perhubungan untuk mengatasi kemacetan akibat laporan tentang banyaknya truk besar yang parkir sembarangan di bahu jalan utama wilayah Karawang," kata Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana di Karawang, Jumat.
Truk-truk besar biasanya parkir sembarangan di bahu jalan Interchange Karawang Barat, jalan Interchange Karawang Timur dan jalan Lingkar By Pass Karawang.
Menurut bupati, truk yang banyak parkir sembarangan itu seringkali mengakibatkan kemacetan arus lalu lintas sehingga perlu ditindak tegas oleh Dinas Perhubungan Karawang.
Ia menyampaikan kepada petugas Dinas Perhubungan melakukan penyisiran truk-truk yang parkir sembarangan di bahu jalan wilayah Karawang secara rutin.
"Bagi pengendara truk yang ngeyel, saya meminta Dinas Perhubungan memberi sanksi tegas seperti penggembosan ban atau sanksi lainnya," katanya.
Dikatakan, hal tersebut harus dilakukan karena keberadaan truk yang parkir sembarangan di bahu jalan utama wilayah Karawang sangat mengganggu pengendara lain, bahkan itu mengakibatkan kemacetan.
Selain itu, bupati juga meminta agar Dinas Perhubungan bekerja sama dengan Satlantas Polres Karawang untuk menindak kendaraan over kapasitas atau yang meembawa muatan melebihi tonase.
Bupati menyebutkan, truk yang parkir sembarangan di bahu jalan itu seringkali mengakibatkan kemacetan. Sedangkan truk yang melintas dengan over kapasitas, itu akan mengakibatkan kerusakan jalan. Sehingga perlu ada tindakan tegas dari petugas.
Pemkab Karawang tertibkan truk parkir sembarangan
Jumat, 3 Desember 2021 20:53 WIB