Garut (ANTARA) - Pemerintah Provinsi Jawa Barat (Jabar) mengalokasikan 400 titik pemasangan baru penerangan jalan umum (PJU) tersebar di jalur mudik wilayah Kabupaten Garut untuk memberikan kenyamanan dan keamanan bagi pengendara saat perjalanan malam hari.
"Sekarang ada bantuan dari Provinsi 400 titik disebar di jalan-jalan provinsi, terutama Jalan Garut-Bandung," kata Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Garut, Satria Budi kepada wartawan di Garut, Minggu.
Ia menuturkan, Pemkab Garut mengusulkan bantuan pemasangan PJU baru yang akhirnya dapat direalisasikan di tahun anggaran 2025 sebanyak 400 unit PJU dari Pemerintah Provinsi Jabar.
Baca juga: Pemkab Bekasi diminta tambah lampu penerangan jalan di jalur mudik
Seluruh PJU itu, kata dia, dipasang di sepanjang jalan utama seperti Garut-Bandung, kemudian Jalan Raya Cikajang-Pameungpeuk, lalu Jalan Raya Cilawu-Tasikmalaya yang ditargetkan selesai pemasangan tujuh hari sebelum Hari Raya Lebaran.
"Alhamdulillah kita terus lakukan evaluasi kaitan dengan penerangan jalan di Garut, mudah-mudahan H-7 kita selesai," katanya.
Ia menyampaikan, bantuan PJU dari Provinsi Jabar itu untuk memadatkan atau menambah penerangan di setiap titik jalan, terutama di jalan yang rawan kecelakaan maupun kriminalitas.
Saat ini, lanjut dia, terkait penerangan jalan masih belum ideal apabila mengacu pada Peraturan Menteri Perhubungan yakni sepanjang jalan 1 km harus terdapat sebanyak 25 titik PJU.
Baca juga: Bupati Karawang tekankan agar lampu PJU sepanjang jalur mudik berfungsi baik
"Permenhub 1 km 25 titik, tapi kemampuan keuangan belum ke sana, yang terpenting pada titik yang dianggap rawan kita fasilitasi," katanya.
Ia menambahkan, upaya memfasilitasi penerangan jalan itu tidak hanya dari pemerintah provinsi, tapi juga Pemkab Garut telah menyiapkan anggaran untuk sebatas pemeliharaan.
"Kabupaten hanya pemeliharaan, mudah-mudahan kita ada dukungan, kita sedang mengajukan ke provinsi," katanya.***1***