Ternate (ANTARA) - Menteri Agama Nasaruddin Umar mengapresiasi prestasi dan berbagai capaian yang telah diraih Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kemenag) Maluku Utara dalam menjaga keberagaman.
"Saya menyampaikan apresiasi Kanwil Kemenag Malut dan seluruh jajarannya sampai ke tingkat KUA, terutama dalam menjaga toleransi antarumat beragama di daerah ini," kata Menteri Agama Nasaruddin Umar saat membuka Rapat Kerja Wilayah (Rakerwil) Kantor Kementerian Agama Provinsi Malut yang berlangsung di Asrama Haji Transit Ternate, Maluku Utara, Sabtu (1/2).
Menag juga berpesan agar prestasi yang telah dicapai dipertahankan dan jika memungkinkan ditingkatkan di masa mendatang.
Selain itu, Menteri Agama mengingatkan pentingnya membangun rasa kebersamaan dan menjaga toleransi antarumat beragama di Maluku Utara.
"Jika setiap pemeluk agama menyatukan diri mereka dengan ajaran agamanya, maka insyaallah daerah ini akan diberikan keberkahan," ucapnya.
Dalam melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Malut tersebut, Menteri Agama didampingi oleh Penjabat Gubernur Malut H. Samsuddin Abdul Kadir.
Pj Gubernur Malut Samsuddin Abdul Kadir menyatakan Pemprov Malut mendukung program dan kegiatan Kementerian Agama dalam upaya menyukseskan pembangunan di bidang agama dan pendidikan keagamaan.
Baca juga: Menteri Agama mengajak umat Islam tegakkan shalat
Baca juga: Menteri Agama perkuat toleransi engan kurikulum cinta