Lombok Tengah (ANTARA) - Ratusan pelari dari berbagai daerah di Indonesia seperti Bali, Jawa Timur, Jawa Tengah, Jawa Barat, Jakarta dan Nusa Tenggara Barat (NTB) berlari pada event Sunday Fun Run di Sirkuit Mandalika yang digelar Mandalika Grand Prix Association (MGPA) bersama Komunitas Pelari Mataram.
"Kegiatan ini sangat positif dapat menarik minat peserta dari luar daerah maupun mancanegara, saya sangat senang mengikuti kegiatan ini," kata Penjabat Gubernur Nusa Tenggara Barat Dr Hassanudin saat membuka acara tersebut di Lombok Tengah, Minggu.
Kegiatan ini menjadi event penutup sepanjang tahun 2024 di Sirkuit Mandalika dan diharapkan kegiatan ini dapat berlanjut pada 2025 mendatang, karena mendapat respon positif dari peserta baik dari dalam dan luar daerah bahkan dari peserta mancanegara.
Sementara itu, Direktur Utama MGPA Priandi Satria selaku pengelola Sirkuit Mandalika menyambut baik kegiatan ini, Ia yakin jika ini dikemas lebih besar lagi akan dapat mendatangkan peserta lebih banyak lagi.