Kota Bogor (ANTARA) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bogor, Jawa Barat, siap menerima pendaftaran calon wali kota dan wakil wali kota Bogor pada 27-29 Agustus 2024.
Ketua KPU Kota Bogor Muhammad Habibi Zaenal Arifin di Kota Bogor, Senin, mengatakan pihaknya sudah menyiapkan personel dan petugas untuk menerima pendaftaran pasangan calon wali kota dan wakil wali kota.
“Serta kami juga sudah melakukan koordinasi dengan pemangku kepentingan terkait. Sampai hari ini kami akan melakukan rapat koordinasi kembali dengan TNI-Polri terkait persiapan pendaftaran Pilkada 2024,” kata Habibi.
Ia menyebutkan, KPU kota Bogor akan melakukan pembukaan secara simbolis pada esok hari dengan membuka pintu KPU Kota Bogor, dan di hari terakhir pendaftaran pada 29 Agustus 2024 pukul 23.59 WIB dengan penutupan pintu.
Baca juga: KPU Kota Bogor tetapkan 50 anggota DPRD periode 2024-2029 terpilih
“Untuk saat ini, belum ada yang berkoordinasi dengan kami kapan akan mendaftar ke kantor KPU Kota Bogor untuk mengikuti Pilkada serentak,” ucapnya.
Di samping itu, Habibi mengimbau kepada pasangan calon kepala daerah untuk tidak melakukan pendaftaran di akhir waktu.
“Sehingga kami bisa mengatur jadwal dan bisa mengakomodir seluruh para calon yang ingin mendaftar di KPU Kota Bogor,” ujarnya.
Sebagai upaya transparansi, Habibi menjelaskan, KPU Kota Bogor menyediakan live streaming proses pendaftaran Pilkada 2024, sehingga seluruh masyarakat bisa menyaksikan.
Baca juga: Polresta Bogor Kota gelar simulasi sistem pengamanan Pilkada 2024
Ia pun memastikan tidak ada perlakuan berbeda antar pasangan calon yang akan mengikuti kontestasi Pilkada 2024.
“Kami tidak akan membeda-bedakan pasangan calon manapun yang mendaftar ke KPU Kota Bogor. Kami akan tetap terima, dengan ketentuan aturannya diikuti dan waktu yang telah ditentukan KPU Kota Bogor,” kata Habibi.