Jakarta (ANTARA) - Menteri Luar Negeri Sugiono menyoroti pentingnya Visi Komunitas ASEAN 2045 untuk memajukan Komunitas ASEAN dalam pertemuannya dengan Sekretaris Jenderal ASEAN Kao Kim Hourn.
“Saya menekankan pentingnya Visi Komunitas ASEAN 2045 sebagai roadmap strategis untuk memajukan Komunitas ASEAN”, kata Menlu Sugiono sebagaimana tertulis dalam pernyataan pers Kementerian Luar Negeri di Jakarta.
Visi Komunitas ASEAN 2045 dan rencana strategisnya dijadwalkan untuk disahkan pada Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ke-46 ASEAN di Kuala Lumpur pada Mei 2025.
Pada pertemuan dengan Sekjen Kao Kim Hourn, Sugiono juga menyampaikan apresiasi terhadap kemajuan yang dicapai oleh High Level Task Force on ASEAN Community Vision dalam penguatan sinergi lintas sektoral ASEAN.
Baca juga: RI sambut komitmen Thailand
Baca juga: Menlu RI dan Dubes Prancis bahas penguatan kemitraan strategis bilateral
Selain membahas peran aktif Indonesia dalam memajukan Komunitas ASEAN, Menlu Sugiono dan Sekjen Kao juga membahas sejumlah isu strategis lainnya.
Pada kesempatan tersebut, Menlu Sugiono menegaskan komitmen untuk mendukung keanggotaan penuh Timor-Leste di ASEAN, termasuk melalui pembentukan Timor-Leste Unit (TLU) di Sekretariat ASEAN.
Adapun pertemuan Menlu Sugiono dengan Sekretaris Jenderal ASEAN merupakan yang kedua pada tahun ini setelah pertemuan sebelumnya pada Januari 2025.
Sebelumnya, dalam pertemuan para Menlu ASEAN --ASEAN Foreign Ministers Retreat (AMM Retreat)-- di Langkawi, Malaysia, Januari lalu, Menlu Sugiono telah menegaskan komitmen Indonesia untuk mendukung penuh visi Komunitas ASEAN 2045.
Baca juga: Menlu RI kunjungi Qatar
Dia menyampaikan bahwa visi tersebut penting guna mewujudkan ASEAN sebagai kawasan yang tangguh, dinamis, dan ulet dalam 20 tahun ke depan.
Sugiono juga menuturkan Visi Komunitas ASEAN 2045 sejalan dengan prioritas Asta Cita Presiden Prabowo Subianto yang juga menekankan pembangunan yang inklusif dan berkelanjutan, serta memberikan manfaat nyata bagi masyarakat seluas-luasnya.