Jambi (ANTARA) - Wahana Lingkungan Hidup Indonesia Jambi menyebutkan bencana banjir yang melanda di permukiman pada beberapa sudut Kota Jambi akibat pengelolaan sumber daya alam yang keliru.
Direktur Walhi Jambi Abdullah di Jambi, Selasa, mengatakan banjir yang menerjang perumahan warga di beberapa sudut kota akibat dampak dari pengelolaan Sumber Daya Alam yang serampangan atau salah serta tidak mematuhi kaidah pengelolaan lingkungan.
Dalam beberapa pekan terakhir ini, di berapa kawasan perumahan warga di Kota Jambi dilanda banjir dengan ketinggian mencapai setengah meter merendam rumah warga akibat curah hujan yang cukup besar dalam durasi satu jam lebih.
Belum lagi ancaman bencana lain yang bisa saja terjadi kapan saja sebagai dampak dari pengelolaan sumber daya alam yang salah dan tidak mematuhi kaidah pengelolaan lingkungan hidup.
“Banjir yang terjadi saat ini ketika intensitas hujan tinggi, di hari menjelang Idul Fitri dan di hari Idul Fitri merupakan dampak dari buruknya perencanaan pembangunan yang tidak memperhatikan aspek lingkungan,” kata Abdullah.
Drainase yang tidak memadai dan pembangunan yang tidak seimbang dengan infrastruktur pendukung telah menyebabkan bencana banjir di kota yang terus berulang.
Baca juga: Pemkot Jambi tetapkan status siaga satu bencana banjir
Baca juga: Kepolisian Resor Kota Jambi siagakan personel di lokasi banjir
Baca juga: Pemkot Jambi benahi sejumlah titik drainase upaya cegah banjir