Depok (ANTARA) - Wakil Wali Kota Depok Imam Budi Hartono mengungkapkan Pemerintah Kota Depok, Jawa Barat, sudah mendapatkan izin dari Kementerian PUPR untuk merevitalisasi Jembatan Mampang di Jalan Raya Sawangan, Kelurahan Mampang, Kecamatan Pancoran Mas.
"Kabar gembira bagi warga Depok, yang sering melintasi Jembatan Mampang. Kita rapat dengan Kementerian PUPR, yang menjelaskan bahwa kita bisa mengerjakan proyek pembangunan Jembatan Mampang," katanya di Depok, Jabar, Jumat.
Imam Budi menjelaskan hasil rapat dengan Kementerian PUPR menyebutkan aset Jembatan Mampang masih berada di Pemerintah Kota Depok Depok.
Baca juga: Pemkot Depok dan Kementerian PUPR bangun pengolahan sampah di TPA Cipayung
Baca juga: Wali Kota Depok: Rakernas Apeksi 2023 di Makasar bahas pengendalian inflasi
"Ternyata aset Jembatan Mampang belum serah terima, sehingga kami bisa melaksanakan revitalisasi pembangunan Jembatan Mampang," katanya
Pria yang akrab disapa Bang Imam mengatakan revitalisasi Jembatan Mampang akan dilakukan pada tahun ini untuk mengatasi banjir dan kemacetan yang kerap terjadi di Jalan Raya Sawangan.
"Jadi, doanya warga Depok ini bisa kita bisa laksanakan dalam tahun ini dan mudah-mudahan banjir di sekitar Jembatan Mampang dan kemacetan di sana bisa teratasi dengan baik," ungkapnya.
Terpisah, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Depok Citra Indah Yulianty menambahkan revitalisasi Jembatan Mampang tersebut dibangun oleh Dinas PUPR Depok dengan pagu anggaran Rp8 miliar di tahun ini.
Baca juga: Pemkot Depok sampaikan raperda pertanggungjawaban APBD 2022 ke DPRD
"Dibangun Dinas PUPR Depok, rencananya dibangun Agustus akhir 2023 dengan anggaran Rp8 miliar," kata Citra Indah Yulianty.
Citra mengaku bersyukur revitalisasi Jembatan Mampang diizinkan oleh Kementerian PUPR, sebab area jembatan sering banjir dan macet.
"Kita kemarin izinnya sudah lama. Akhirnya, kemarin diizinkan oleh Kementerian PUPR," ujarnya.
Pemkot Depok revitalisasi Jembatan Mampang di Jalan Raya Sawangan
Jumat, 14 Juli 2023 16:37 WIB
Kabar gembira bagi warga Depok, yang sering melintasi Jembatan Mampang.