Kabupaten Bekasi (ANTARA) - PT Lippo Cikarang Tbk menyalurkan bantuan logistik berupa bahan kebutuhan pokok serta air bersih kepada warga terdampak musibah banjir di Kabupaten Bekasi, Jawa Barat yang tersebar di sejumlah wilayah kecamatan.
"Bantuan kemanusiaan telah kami salurkan kepada warga Kabupaten Bekasi yang terdampak bencana alam banjir melalui kegiatan CSR (Corporate Social Responsibility)," kata Head of Public Relations PT Lippo Cikarang Tbk Jeffrey Rawis di Cikarang, Selasa.
Dia mengatakan bantuan kemanusiaan ini meliputi bahan pokok berisi beras, minyak goreng, gula pasir, teh, dan mi instan dalam setiap paket. Bantuan dimaksud telah diserahkan kepada PMI Kabupaten Bekasi yang kemudian langsung disalurkan kepada masyarakat terdampak.
PT Lippo Cikarang Tbk juga menyalurkan bantuan berupa air bersih langsung ke titik terdampak banjir yaitu Desa Sukaraya di Kecamatan Karangbahagia dan Desa Karangharja Kecamatan Pebayuran.
"Penyaluran air bersih masing-masing sebanyak 5.000 liter per titik untuk warga terdampak. Sudah kami salurkan sendiri ke lokasi, menggunakan armada truk tangki," katanya.
Jeffrey mengaku bencana alam yang melanda Kabupaten Bekasi telah menggerakkan semua umat untuk bahu-membahu, mengulurkan tangan dan membantu sesama secara gotong royong.
"Melalui CSR PT Lippo Cikarang ini kami berbagi, memberikan keringanan kepada masyarakat terdampak. Kami juga akan terus memantau perkembangan bencana di Kabupaten Bekasi ini agar dapat terus membantu meringankan dampak yang terjadi di masyarakat," katanya.
Dia berharap pencabutan status tanggap darurat bencana yang ditetapkan pemerintah daerah pada 27 Februari-12 Maret 2023 lalu berdampak pada aktivitas masyarakat kembali normal.
"Semoga bantuan-bantuan dari banyak pihak bisa mencukupi kebutuhan warga terdampak. Kebutuhan sandang, pangan, serta air bersih menjadi sangat diperlukan masyarakat di masa pemulihan ini," kata Jeffrey.
Baca juga: Lippo Cikarang salurkan bantuan renovasi Masjid Jami At-Taufiq Lembah Hijau
Baca juga: Lippo terapkan prinsip ESG lewat tata kelola air
Lippo Cikarang salurkan logistik-air bersih warga terdampak banjir
Selasa, 14 Maret 2023 18:16 WIB