Kota Bogor (ANTARA) - Kapolresta Bogor Kota Kombes Pol Bismo Teguh Prakoso menegaskan bahwa pihaknya akan mengoptimalkan peran Tim Cyber untuk menangkal hoaks atau berita bohong dari berbagai video viral yang dikirim pengguna media sosial.
Bismo Teguh Prakoso di Kota Bogor, Senin, menerangkan bahwa penyeleksian hoaks, salah satunya akan dilakukan Tim Cyber dengan bantuan website Kemenkominfo yang kerap memuat informasi berita bohong yang beredar di media sosial.
"Nanti ada Channel Kominfo menentukan hoaks atau bukan. Kalau misalnya hoaks dan video lama, kita bisa buat klarifikasi bersama instansi terkait," ungkapnya.
Baca juga: Polresta Bogor giatkan patroli malam cegah aksi tawuran
Baca juga: Polresta Bogor Kota ungkap kasus pencurian toko Alfamart bergaya koboi
Selain memantau di website Kemenkominfo, kata dia, Tim Cyber akan melakukan analisa video yang beredar di masyarakat Kota Bogor melalui media sosial.
Video hoaks yang kadang menghebohkan masyarakat perlu diantisipasi dengan kerja sama antara kepolisian dengan pengguna media sosial yang menemukan video diragukan kebenarannya.
Pengguna media sosial dapat terlebih dahulu menginformasikan video tersebut kepada kepolisian dan tidak menyebarkannya kepada pengguna lain. Tindakan itu dapat berkontribusi untuk menjaga ketertiban umum.
Tim Cyber Polresta Bogor Kota akan terlebih dahulu memastikan dan menyeleksi dengan ketat soal kebenaran video yang diedarkan pengguna medsos tersebut.
Baca juga: Kapolda Jabar resmikan rumah rusun Polri Jenderal Sanoesi di Bogor
"Kalau ada video viral informasikan kepada kita. Tim dari Polresta Bogot Kota nantinya bertugas untuk memastikan. Ini benar atau tidak. Ini lama atau tidak," jelasnya.
Jika video itu hoaks, maka kepolisian akan bertindak cepat untuk merespons video yang diedarkan oleh pengguna media sosial tersebut.
Ia meminta petugas kepolisian bergerak cepat menindaklanjuti laporan warga terkait video viral.
"Jadilah polisi penolong. Itu akan kita laksanakan dan merupakan atensi dari Bapak Kapolri dan Kapolda yang harus kita laksanakan. Semua unit harus bisa menolong. reserse harus menolong, polantas harus menolong, sabhara harus menlong, dan intel harus menolong," katanya.
Polresta Bogor Kota optimalkan Tim Cyber untuk tangkal berita bohong
Senin, 9 Januari 2023 20:23 WIB
Nanti ada Channel Kominfo menentukan hoaks atau bukan. Kalau misalnya hoaks dan video lama, kita bisa buat klarifikasi bersama instansi terkait.