Pangkalpinang (ANTARA) - Ratusan warga Kelurahan Opas Kota Pangkalpinang, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung antusias mengikuti pelayanan kesehatan gratis PT Timah Tbk, guna meningkatkan kesehatan masyarakat di lingkungan operasional perusahaan itu.
"Ratusan warga memanfaatkan layanan mobil sehat ini untuk berobat, memeriksa tekanan darah, kadar gula dan mendapatkan konsultasi kesehatan gratis," kata Kepala Departemen Komunikasi Perusahaan PT Timah Tbk Anggi Siahaan di Pangkalpinang, Minggu.
Ia mengatakan kegiatan pelayanan kesehatan gratis melalui Program Mobil Sehat PT Timah Tbk di Kelurahan Opas Kota Pangkalpinang ini masih dalam rangkaian HUT Ke-49 PT Timah Tbk mengusung tema 'Untuk Merah Putih, guna mendukung Asta Cita Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto dalam meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat.
Baca juga: Warga Kebintik ikuti kesehatan gratis
Baca juga: Ratusan warga Teluk Rubiah dan Tanjung Pakda berobat gratis di Mobil Sehat Timah
"Alhamdulillah, pelayanan kesehatan gratis ini selalu disambut antusias masyarakat dan ini terlihat ratusan warga berbondong-bondong mendatangi mobil sehat ini," katanya.
Lurah Opas Indah Juni mengatakan masyarakatnya sangat antusias mengikuti penerima kesehatan gratis dari PT Timah.
"Semoga sinergi seperti ini dapat terus berlanjut, karena hari ini masyarakat antusias mengikuti pemeriksaan kesehatan gratis yang sudah kami sebarkan ke masyarakat," katanya.
Salah satu warga yang mendapatkan pelayanan di Mobil Sehat Timah Tini Suhartini mengaku sangat senang adanya pemeriksaan kesehatan di dekat rumahnya.
Baca juga: Ratusan warga Bangka Selatan antusias ikuti layanan kesehatan gratis
"Senang sekali ada mobil sehat karena ini tinggal jalan kaki. Nenek ini enggak bisa naik motor jadi dengan kegiatan seperti ini sangat terbantu sekali," kata wanita berusia 67 tahun ini.
Hartati (70) menyampaikan dengan adanya pelayanan kesehatan gratis di Mobil Sehat PT Timah Tbk memudahkan dirinya untuk berobat.
"Alhamdullilah sangat terbantu dengan adanya Mobil Sehat dari PT Timah. Karena selain dekat ini gratis. Semoga nanti ada lagi pelayanan kesehatan seperti ini," ucapnya.
