Depok (ANTARA) - Lembaga survei Voxpol Center Research and Consulting merilis survei jelang pemilihan kepala daerah ( Pilkada) 2024 di Kota Depok, pasangan calon ( paslon) wali kota dan wakil wali kota Imam Budi Hartono dan Ririn Farabi Arafiq unggul sebesar 51,7 persen.
"Elektabilitas Paslon Imam-Ririn 51,7 persen dan Supian-Chandra 39,2 persen. Sedangkan sisanya tidak tahu atau tidak menjawab sekitar 9,2 persen," kata Peneliti Voxpol Center Asrirawan melalui siaran YouTube Voxpol Center Official di Depok, Sabtu.
Pria yang akrab disapa Wawan ini mengatakan hasil survei juga menyatakan elektabilitas Imam Budi Hartono unggul dari Supian Suri.
Di mana hasilnya 82,7 persen itu mengenal Imam Budi Hartono dengan tingkat kesukaan 67,7 persen. Sedangkan Ririn Farabi Arafiq pendampingnya 74,2 persen kesukaannya adalah 62,8 persen.
"Sedangkan untuk Supian Suri sekitar 72,7 persen sedangkan tingkat kesukaannya itu sekitar 58,2 persen. Lalu Chandra Rahmansyah itu tingkat dikenal oleh responden itu sekitar 64,2 persen sedangkan tingkat kesukaannya itu sekitar 52,2 persen," kata Wawan.
Dari hasil survei ini lanjut Wawan ditemukan 75, 5 persen responden memilih calon wali kota dengan wakil wali kota itu berdasarkan kinerja dan pengalaman visi misi dan program yang ditawarkan.
"Kalau sosok figur atau tokoh kandidat calon sekitar 66,8 persen sisanya 26,2 persen," kata Wawan.
Wawan menambahkan survei ini dilaksanakan sejak tanggal 2 hingga 11 November 2024. Dengan responden tersebar di 11 kecamatan sebanyak 600 responden.
"Survei berlangsung selama 10 hari dari tanggal 2-11 November 2024. Terdiri dari 300 laki-laki dan 300 perempuan. Margin of error 4 persen dengan tingkat kepercayaan 95 persen,"
"Sebanyak 81 persen dari responden sudah menentukan pilihan, 15 persen belum menentukan pilihan dan 4 persen tak tahu," pungkasnya.
Hasil survei Voxpol elektabilitas Imam-Ririn unggul 51,7 persen
Sabtu, 16 November 2024 14:51 WIB