Kudus (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, menjadwalkan penyaluran program bantuan langsung tunai untuk 50.828 buruh rokok di Kabupaten Kudus pada Senin (24/3).
Bupati Kudus Sam'ani Intakoris di Kudus, Minggu, mengatakan daftar penerima bantuan sudah ditandatangani, sehingga penyaluran bisa dilaksanakan.
Ia berharap bantuan tersebut bisa dimanfaatkan masyarakat untuk memenuhi kebutuhan keluarganya khususnya menghadapi Lebaran.
Pelaksana Tugas Kepala Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kabupaten Kudus Satria Agus Himawan mengungkapkan calon penerima BLT 2025 di Kabupaten Kudus berjumlah 50.828 pekerja berasal dari berbagai pabrik rokok.
Alokasi anggaran bantuan itu bersumber dari Dana Bagi Hasil Cukai dan Hasil Tembakau (DBHCHT) sebesar Rp60,99 miliar.
Calon penerima bantuan sudah dilakukan verifikasi dan validasi, termasuk sinkronisasi dengan data calon penerima bantuan langsung tunai yang berasal dari Provinsi Jawa Tengah.
Baca juga: Pemkab Bekasi tiadakan program BLT pada 2025
Baca juga: 2.028 buruh rokok di Kudus gagal terima BLT karena beralih pekerjaan dan masalah NIK