Jakarta (ANTARA) - Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto melakukan mutasi 65 pejabat tinggi yang menempati sejumlah jabatan strategis di tiga matra TNI.
Siaran pers resmi yang telah dikonfirmasi Antarra kepada Kepala Pusat Penerangan TNI Mayjen TNI Hariyanto, Selasa, mutasi tertuang dalam Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/133/I/2025 tanggal 31 Januari 2025.
Sejumlah perwira tinggi pada jabatan strategis yang dirotasi antara lain Mayjen TNI Novi Helmy Prasetya, dari Asisten Teritorial Panglima menjadi Danjen Akademi TNI. Hal tersebut membuat dirinya menjabat dua jabatan lantaran beberapa hari lalu menjadi Direktur Utama Perum Bulog.
Mayjen TNI Mohamad Naudi Nurdika menjadi Asisten Teritorial Panglima TNI. Naudi yang sebelumnya menjabat sebagai Pangdam II/Swj digantikan Mayjen Ujang Darwis dilantik menjadi Pangdam II Sriwijaya, menggantikan Mayjen TNI Mohamad Naudi Nurdika.
Komandan Seskoal Laksda Fauzi dimutasi menjadi Wakil Komandan Kodiklat, menggantikan Laksda TNI I Gung Putu Alidjaya. Komandan Seskoal kini dijabat Laksda TNI Ariantyo Condrowibowo dari jabatan sebelumnya Pangkoarmada II. Pangkoarmada II kini dijabat Laksda TNI I Gung Putu Alidjaya.
Deputi Bidang Sarana dan Prasarana, dan Sistem Komunikasi Pencarian dan Pertolongan BNPP (Basarnas) Marsda TNI Bambang Gunarto menjadi Staf Khusus Kepala Staf TNI Angakatan Udara. Marsda TNI Widyargo Ikoputra, yang sebelumnya Staf Khusus Kepala Staf TNI AU, menjadi Deputi Bidang Sarana dan Prasarana, dan Sistem Komunikasi Pencarian dan Pertolongan BNPP (Basarnas)
Baca juga: Panglima TNI minta prajurit tidak arogan
Baca juga: Panglima TNI pangkas biaya perjalanan dinas untuk efisiensi anggaran