Lebak (ANTARA) - Kecelakaan lalu lintas yang melibatkan bus Primajasa jurusan Rangkasbitung-Jakarta dengan sepeda motor di Kabupaten Lebak, Banten, mengakibatkan satu orang meninggal dunia dan tiga orang lainnya luka-luka.
Kanit Gakkum Satlantas Polres Lebak Ipda Aris Setyawan mengatakan insiden kecelakaan terjadi di Jalan Raya Dr. Ir. Soetami, tepatnya di Kampung Cigalempong, Desa Nameng, Kecamatan Rangkasbitung, Kabupaten Lebak, Sabtu (1/2) pukul 10.30 WIB.
Korban tewas dalam kecelakaan itu adalah pengendara sepeda motor bernama Firman Eldiyansyah, warga Apun Tanjakan RT15/RW04 Desa Wirana, Kecamatan Pamarayan, Kabupaten Serang.
Baca juga: Tragis, penumpang sepeda motor tewas terlindas bus di Jakarta Utara
Sedangkan penumpang yang dibonceng, yakni Muhammad Hanan, Muhammad Dimas Royani, dan Soleh mengalami luka-luka dan kini menjalani perawatan di RSUD Adjidarmo, Rangkasbitung.
Aris mengatakan pihaknya mengamankan kendaraan bus Primajasa dan memeriksa sopir bus bernama Taufik Ramadani, warga Parigi RT09/RW02 Desa Baturanjang, Kecamatan Cipecang, Kabupaten Pandeglang.
Berdasarkan keterangan beberapa saksi mata, saat kejadian sepeda motor yang dikendarai Firman Eldiyansyah berboncengan dengan Muhammad Hanan, Muhammad Dimas Royani dan Soleh berjalan dari arah Rangkasbitung menuju Citeras.
Baca juga: Sopir bus yang tabrak personel drum band serahkan diri ke Polres Sukabumi
Sesampainya di tempat kejadian perkara (TKP), sepeda motor tanpa pelat nomor polisi itu berbelok ke arah kanan dan pada saat bersamaan dari arah belakang melaju bus Primajasa dengan nomor polisi B 7821 FGA yang dikemudikan Taufik Ramadani sehingga tabrakan pun tidak bisa dihindari.
Akibat tabrakan tersebut, pengendara sepeda motor meninggalkan dunia setelah beberapa menit mendapatkan perawatan secara medis. Sedangkan tiga orang yang dibonceng mengalami luka-luka.
Seorang saksi mata, Amsar, warga Nameng, Kecamatan Rangkasbitung, Kabupaten Lebak, mengaku memberikan pertolongan dengan mengangkut korban ke mobil untuk dibawa ke RSUD Adjidarmo, Rangkasbitung.
"Pengendara dan tiga orang yang dibonceng di sepeda motor berjatuhan setelah tertabrak bus Primajasa itu," katanya.