Sungailiat (ANTARA) - Hasil produksi ikan hasil tangkapan nelayan yang mendaratkan di Pelabuhan Perikanan Nusantara (PPN) Sungailiat, Bangka Belitung, selama tahun 2024 mencatatkan nilai Rp92 miliar lebih.
Petugas Statistik Pelaksana Lanjutan PPN Sungailiat Sukamto Yulian, di Sungailiat, Sabtu, mengatakan nilai produksi ikan Rp92 miliar lebih tersebut dari konversi volume produksi ikan hasil tangkapan sebanyak 3.516.263 kilogram.
"Nilai produksi sebesar itu mencakup ikan kualitas super yang masuk ke perusahaan ekspor, dan ikan kualitas lokal yang dijual di pelelangan ikan maupun di pasar tradisional setempat," katanya pula.
Terdata produksi ikan pada tahun 2024, kata Sukamto, dari 6.292 unit kapal yang mendaratkan ikan di dermaga Pelabuhan Perikanan Nusantara Sungailiat.
Baca juga: Panen ikan dingkis yang banyak dicari jelang Imlek di Batam
Baca juga: Pemkab Karawang berupaya tingkatkan produksi olahan serba ikan
