Pangkalpinang (ANTARA) - PT Timah Tbk melalui Program Timah Mengajar melatih literasi 285 orang guru di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dan Kepulauan Riau, guna meningkatkan kompetensi tenaga pengajar di lingkar penambangan bijih timah.
"PT Timah terus meningkatkan kualitas pendidikan dengan menghadirkan program-program inovatif salah satunya Timah Mengajar," kata Departement Head Corporate Communication PT Timah Tbk Anggi Siahaan di Pangkalpinang, Selasa.
Ia mengatakan PT Timah Tbk selama 2024 telah melaksanakan Program Timah Mengajar diikuti 285 guru dengan rincian 110 guru SD, SMP, SMA dan 175 guru anak berkebutuhan khusus tersebar di Kota Pangkalpinang, Kabupaten Bangka Selatan, Belitung, Belitung Timur dan Kabupaten Karimun.
Program Timah Mengajar ini tidak hanya memberikan pelatihan kepada guru tetapi juga 269 orang tua dari anak berkebutuhan khusus di lingkungan operasional perusahaan ini.
"Pada tahun ini Program Timah Mengajar lebih diintesifkan lagi untuk meningkatkan kompetensi guru dalam mengadopsi metode pengajaran yang inovatif dan relevan dengan tantangan pendidikan di era modern ini,"katanya.
Program pelatihan ini juga mendukung peningkatan profesionalitas para guru yang diharapkan dapat dikembangkan di masing-masing sekolah. Dari pelatihan ini para guru telah berhasil membuat karya bersama yang dibukukan dan menulis karya ilmiah yang sudah diterbitkan di media massa.