Sukabumi, Jabar (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Sukabumi tengah menyusun rencana aksi penanganan inflasi 2024 yang bertujuan untuk mengendalikan inflasi dan menekan harga kebutuhan pokok di Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat.
"Penyusunan rencana aksi penanganan inflasi daerah tahun 2024 ini membahas kondisi pergerakan harga, kendala yang dihadapi, serta langkah konkret dalam pengendalian inflasi di masing-masing instansi," kata Sekda Kabupaten Sukabumi Sekda Ade Suryaman saat memimpin rapat koordinasi pengendalian inflasi di Sekretariat Daerah Kabupaten Sukabumi, Kecamatan Palabuhanratu, Senin.
Menurut Ade, meskipun pada 2023 inflasi di Kabupaten Sukabumi terkendali atau di bawah angka inflasi Jawa Barat maupun nasional atau di bawah 0,19 persen dari bulan ke bulan, tetapi seluruh dinas atau instansi yang berada di lingkungan Pemkab Sukabumi harus membantu tugas pihaknya seperti memantau pergerakan harga di 12 pasar yang ada di Kabupaten Sukabumi.
Baca juga: Pj Wali Kota Sukabumi imbau jajarannya waspadai peningkatan inflasi pada awal 2024
Baca juga: Tekan angka inflasi Pemkab Sukabumi gelar gerakan pangan murah di Alun-Alun Palabuhanratu
Selain itu, harus memperkuat kordinasi dan kolaborasi dengan berbagai instansi dan lembaga terkait lainnya agar di 2024 ini inflasi bisa terkendali, karena adalah kunci keberhasilan yang hasilnya sudah dirasakan.
Kolaborasi antara perangkat daerah dan instansi vertikal harus terus dijaga sehingga inflasi di 2024 tetap terjaga dengan baik.
Apalagi dalam menghadapi Ramadhan 2024 biasanya di awal-awal bulan suci ini permintaan kebutuhan pokok dari masyarakat meningkat sehingga mempengaruhi pergerakan harga di pasar.
Baca juga: Bupati berupaya tingkatkan ketahanan pangan untuk kendalikan inflasi
"Menghadapi Bulan Suci Ramadhan 2024 semua perangkat daerah dan instansi vertikal harus waspada akan kenaikan bahan pokok yang menyebabkan inflasi, terutama komoditas beras, cabai dan lainnya," katanya.
Ade optimistis inflasi bisa terkendali, tetapi pihaknya tetap mengingatkan jajaran agar tidak terlena dengan keberhasilan mengendalikan inflasi selama ini, karena dikhawatirkan terjadi sesuatu yang bisa memicu meningkatnya angka inflasi di Kabupaten Sukabumi.
Pemkab Sukabumi sedang susun rencana aksi penanganan inflasi 2024
Senin, 29 Januari 2024 22:05 WIB