Tarakan (ANTARA) - Personel Direktorat Lalu Lintas Polda Kalimantan Utara memberikan pengawalan layanan mudik gratis menggunakan bus Damri yang dimulai pada 28 Maret dan 7 April 2025.
Pemerintah Provinsi Kalimantan Utara bersama Ditlantas Polda Kaltara dan Dinas Perhubungan setempat telah mengumumkan layanan mudik gratis tersebut.
"Program mudik gratis ini adalah salah satu bentuk kepedulian dan tanggung jawab sosial pemerintah provinsi untuk memberikan layanan transportasi yang lebih aman, nyaman, dan terjangkau bagi masyarakat," kata Wakil Gubernur Kaltara, Ingkong Ala di Bulungan, Jumat.
Dia mengatakan bahwa demi keamanan penumpang, seluruh armada bus Damri telah dilakukan pengecekan kelayakan jalan dan para pengemudi juga telah mengikuti tes kesehatan untuk memastikan kondisi terbaik selama perjalanan.
Program ini menyediakan sebanyak 336 kuota untuk memfasilitasi masyarakat yang ingin pulang ke kampung halaman menggunakan armada bus Damri.
Rute yang telah ditetapkan mencakup Tanjung Selor, Malinau, Tana Tidung hingga Salang, menjanjikan kenyamanan dan keamanan bagi para pemudik.
Kegiatan ini bukan sekadar tentang menyediakan transportasi gratis, tetapi juga menyangkut penjaminan keamanan perjalanan armada bus Damri.
Baca juga: Bupati Bogor bersama Forkopimda berangkatkan 32 bus mudik gratis dari Stadion Pakansari
Baca juga: Pupuk Kujang berangkatkan ratusan 272 peserta mudik gratis
Baca juga: Kementerian BUMN berangkatkan 104.000 pemudik