Bogor (ANTARA) - Mahasiswa Tingkat III Politeknik Pembangunan Pertanian (Polbangtan) Bogor melaksanakan praktikum terintegrasi di PT. Dafa Tekno Agromandiri Ciampea Selasa (18/06).
Praktikum mata kuliah Rekayasa Produk Pertanian dan Studi Kelayakan Agribisnis diikuti oleh 160 mahasiswa Program Studi Penyuluhan Pertanian Berkelanjutan (PPB) di Ponpes Darul Fallah. Jl. Raya Bogor Ciampea Km. 12 Bogor.
Koordinator praktikum Dr. Tri Ratna Saridewi, S.Pi, M.Si menuturkan bahwa PT. Dafa Tekno Agromandiri dipilih sebagai lokasi praktek karena usaha yang dilakukan sesuai dengan pokok bahasan dan capain pembelajaran dari kedua mata kuliah tersebut.
Dosen yang juga Wakil Direktur I Polbangtan Bogor ini menjelaskan PT. Dafa Tekno Agromandiri merupakan unit bisnis dari Pondok Pesantren Pertanian Darul Falah sekaligus perusahaan pioner yang mengembangkan teknologi kultur jaringan secara komersil sejak 1996.
“Bahkan hasilnya selain menjangkau kawasan Indonesia juga telah menembus kawasan Malaysia dan Thailand,” imbuhnya.
Baca juga: Mahasiswa Polbangtan Bogor praktik identifikasi potensi desa di Kecamatan Caringin
Manager Litbang PT. Dafa Tekno Agromandiri, Muhammad Adil menjelaskan secara singkat terkait proses kultur jaringan (tissue culture), pelaksanaan praktek kultur jaringan tanaman pisang dalam laminar air flow serta proses aklimatisasi pada medium arang sekam.
Mahasiswa juga berkesempatan melihat lahan nursery yang berdekatan dengan ruangan kultur. Selanjutnya Mahasiswa diajak untuk melihat demo pembuatan yoghurt serta praktek memerah susu sapi di kawasan peternakan ponpes.
Out put dari kunjungan lapang ini diharapkan mahasiswa dapat mengerti dan mengetahui manfaat bioteknologi pertanian, produk-produk yang dihasilkan bioteknologi pertanian konvensional dan modern, manfaat dan jenis mikroba dalam bidang produksi pertanian, serta mampu menilai kelayakan usaha agribisnis yang dilakukan oleh PT. Dafa Tekno Agromandiri sehingga visi Polbangtan Bogor untuk menghasilkan generasi muda pertanian yang mandiri dan berdaya saing dapat terealisasi.
Baca juga: Mahasiswa Polbangtan Bogor berkunjung ke BPP Cidahu
Mahasiswa Polbangtan Bogor belajar bioteknologi pertanian di PT Dafa Tekno Agromandiri
Kamis, 20 Juni 2019 17:03 WIB
Out put dari kunjungan lapang ini diharapkan mahasiswa dapat mengerti dan mengetahui manfaat bioteknologi pertanian,...