Makassar (ANTARA) - Fakultas Kedokteran Gigi (FKG) Universitas Hasanuddin (Unhas) menjalin kerja sama dengan Faculty of Dentistry, Carol Davila University of Medicine and Pharmacy, Bucharest, Rumania.
Perguruan Tinggi itu merupakan salah satu institusi pendidikan kedokteran gigi terkemuka di Eropa timur dan dikenal sebagai salah satu institusi pendidikan kedokteran gigi tertua dan paling bergengsi di Rumania.
Dekan FKG Unhas drg. Irfan Sugianto dalam keterangannya di Makassar, Sabtu, menyampaikan antusiasmenya dan berharap kerja sama ini dapat memperkuat hubungan akademik internasional dan meningkatkan kualitas penelitian serta pendidikan di bidang kedokteran gigi.
Baca juga: Dewan Pers fasilitasi Unhas soal pers mahasiswa
Baca juga: ULM dan Unhas kolaborasi riset internasional strategis
Baca juga: Kampus PSDKU Unhas di Jakarta buka enam prodi jenjang S2 dan S3
“Kami sangat antusias dengan kolaborasi ini dan berharap dapat menciptakan inovasi serta terobosan baru yang bermanfaat bagi kedua institusi,” ujarnya.
Perjanjian itu bertujuan mendorong kolaborasi akademik antara kedua institusi dalam bidang utama, di antaranya pertukaran pelajar dan program kebudayaan, penelitian kolaborasi dan pertukaran informasi penelitian dan publikasi bersama
“Kerja sama ini juga menjadi langkah strategis bagi FKG Unhas dengan membuka peluang baru bagi mahasiswa dan dosen kami untuk terlibat dalam kegiatan akademik dan penelitian yang berskala internasional," katanya.
Kegiatan penandatanganan kedua kampus itu berlangsung secara daring pada 29 Januari 2025.*