Washington (ANTARA) - Lembaga Penerbangan Federal Amerika Serikat (FAA) membenarkan terdapat enam orang di dalam pesawat yang jatuh di Philadelphia, bukan dua orang seperti dinyatakan sebelumnya.
"Sebuah pesawat Learjet 55 jatuh sekitar pukul 06.30 malam waktu setempat pada Jumat (31/1) setelah lepas landas dari Bandara Philadelphia Timur Laut. Terdapat enam orang di dalam pesawat," katanya.
Sebelumnya FAA membantah laporan media tentang enam orang yang berada di pesawat dan menyebutkan hanya dua orang.
Sumber: Sputnik-OANA
Baca juga: Tabrakan pesawat di AS dikemudikan awak yang punya ribuan jam terbang
Baca juga: Kotak hitam pesawat tabrakan di Washington belum ditemukan