Jakarta (ANTARA) - Gunung Lewotobi Laki-Laki di Kabupaten Flores Timur, Nusa Tenggara Timur kembali erupsi dengan memuntahkan abu vulkanik lebih kurang 9 kilometer ke udara dari puncak kawah itu atau 10 kilometer dari permukaan laut, Sabtu pagi.
Petugas pos pemantau gunung api Badan Geologi Emanuel Rofinus dalam keterangan di Jakarta, Sabtu, melaporkan bahwa aktivitas vulkanik Gunung Lewotobi Laki-Laki hingga saat ini masih berlangsung sejak pukul 04.47 Wita.
Petugas pos pemantau gunung api Badan Geologi yang berada di Wulanggitang, Flores Timur mengamati tinggi kolom abu berwarna kelabu dengan intensitas tebal condong ke arah barat daya, barat, dan barat laut.
Baca juga: Gunung Lewotobi Laki-laki di NTT kembali erupsi pada Kamis
Baca juga: Kepala PVMBG Hadi Wijaya sebut erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki di NTT tidak biasa
Erupsi pagi ini diketahui jauh lebih besar setidaknya dibandingkan dengan empat erupsi yang terjadi Jumat (8/11), pada pukul 12.00-18.00 Wita, yang memuntahkan abu vulkanik dengan ketinggian kolom 2,5-8 kilometer.
Meski demikian, Badan Geologi masih menetapkan status aktivitas vulkanik Gunung Lewotobi Laki-Laki berada pada level IV atau Awas.
Gunung Lewotobi Laki-Laki muntahkan abu setinggi 10 kilometer pada Sabtu pagi
Sabtu, 9 November 2024 7:43 WIB