Makassar (ANTARA) - Prajurit Komando Daerah Militer Angkatan Laut Vl (Kodaeral VI) menggelar Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih di bawah laut Pulau Barrang Caddi, Makassar, dan Pos TNI AL, Kabupaten Pinrang, Sulawesi Selatan, memperingati HUT ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia.
Asisten Potensi Maritim Kodaeral VI, Kolonel Laut (P) Jarot Wibisono, di Makassar, Minggu, menyampaikan, kegiatan itu bukan hanya sekadar upacara simbolis, melainkan manifestasi semangat juang para prajurit dalam mempertahankan kedaulatan bangsa di segala medan, termasuk di bawah laut.
"Pengibaran merah putih di bawah laut ini adalah bukti nyata bahwa kami, prajurit TNI AL, siap berkorban menjaga setiap jengkal wilayah laut Indonesia demi kejayaan dan kedaulatan bangsa," ujarnya.
