Padang (ANTARA) - Mahasiswa Universitas Andalas, Sumatera Barat yang tergabung dalam program kerja kuliah nyata (KKN) melatih para pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) di Kabupaten Solok cara membuat desain label kemasan produk.
"Ada 48 pelaku UMKM di Nagari Batu Banyak, Kecamatan Lembang Jaya Kabupaten Solok yang kita latih cara pembuatan desain label produk," kata dosen pembimbing lapangan KKN Unand, Wellyalina di Kota Padang, Selasa (22/07).
Pelatihan ini berangkat dari permasalahan yang dihadapi pelaku UMKM. Kebanyakan pelaku usaha tidak memiliki label kemasan produk yang tergolong memadai sehingga kurang menarik bagi konsumen.
Tidak hanya itu, mahasiswa dan dosen pembimbing KKN juga mendapati label produk yang dibuat pelaku UMKM juga tidak mencantumkan informasi penting seperti nilai gizi dan lain sebagainya.
Padahal, label dan kemasan adalah faktor penting yang mempengaruhi daya tarik konsumen sekaligus memperluas jangkauan pemasaran.
"Kemasan adalah wajah pertama produk. Label yang menarik, informatif, dan ramah konsumen akan meningkatkan nilai jual sekaligus kepercayaan pembeli," kata Wellyalina.
