Jakarta (ANTARA) - Badan Pusat Statistik mencatat perjalanan wisatawan nusantara atau orang Indonesia yang melakukan wisata di dalam negeri sepanjang tahun 2024 mencapai 1,02 miliar, tertinggi dalam lima tahun terakhir atau sejak 2019.
Pelaksana Tugas Kepala BPS Amalia Adininggar Widyasanti mengatakan, jumlah perjalanan wisnus ini meningkat sebesar 21,61 persen dibandingkan dengan tahun sebelumnya.
"Jumlah perjalanan wisnus tahun 2024 merupakan yang tertinggi dalam enam tahun terakhir, bahkan sudah jauh lebih tinggi dibandingkan dengan sebelum pandemi, di mana tahun 2019 hanya ada 722 juta perjalanan," ujar Amalia di Jakarta, pekan lalu
Pada Desember 2024, tercatat jumlah perjalanan wisnus mencapai 101,1 juta perjalanan atau meningkat sebesar 25,4 persen dibandingkan bulan sebelumnya.
Peningkatan ini didorong oleh periode libur akhir tahun, Natal, dan Tahun Baru. Secara tahunan, jumlah perjalanan wisnus meningkat sebesar 11,63 persen dibandingkan pada 2023.
Provinsi Jawa Timur menjadi tujuan utama pelaku perjalanan wisnus yang dilakukan di Desember 2024. Sebanyak 20,08 persen dari 101,1 juta perjalanan melakukan kunjungan ke provinsi tersebut.
BPS juga mencatat jumlah perjalanan orang Indonesia yang melakukan perjalanan ke luar negeri atau yang disebut dengan wisatawan nasional (wisnas) sepanjang 2024 adalah sebanyak 8,9 juta perjalanan.
Baca juga: Wisman habiskan Rp22,86 juta sekali kunjungan di Indonesia