Trenggalek, Jatim (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur, menggelar Festival Galaksi (Gagasan Lan Aksi) 2025, yakni kompetisi terbuka dengan tujuan menghimpun partisipasi, gagasan, dan aksi masyarakat dalam pembangunan daerah.
Bupati Trenggalek Mochamad Nur Arifin dikutip di laman Kominfo Trenggalek, Senin, menjelaskan Festival Galaksi menjadi ajang adu ide, kreatifitas maupun dalam wujud aksi nyata bagi individu/kelompok warga dalam mendorong kemajuan pembangunan.
"Melalui festival ini diharapkan didapatkan solusi inovatif yang terus berdampak nyata kepada masyarakat serta mendorong kemajuan pembangunan di Trenggalek secara berkelanjutan," ujarnya.
"Masyarakat yang akan berpartisipasi bisa menyampaikan abstraksi gagasannya melalui google form sampai 23 Februari 2025," ujarnya.
Untuk mendukung festival yang mengusung tema "Mewujudkan Trenggalek Berpendapatan Tinggi dan Mempercepat Pencapaian Net Zero Karbon", Pemkab Trenggalek juga telah menyiapkan hadiah sebesar Rp1,5 miliar khusus untuk realisasi gagasan serta hadiah uang pembinaan Rp2 juta hingga Rp5 juta yang bisa dinikmati langsung oleh pemenang.