Ambon (ANTARA) - Komando Daerah Militer (Kodam) XV Pattimura melakukan penanaman 1.000 bibit pohon sebagai upaya pelestarian lingkungan dan pengurangan emisi gas rumah kaca di Maluku.
"Penanaman 1000 pohon ini adalah langkah awal dari target kami, yaitu menanam satu juta pohon pada tahun 2025," kata Panglima Daerah Militer (Pangdam) XV Pattimura Mayjend TNI Putranto Gatot Sri Handoyo di Ambon, Selasa.
Penanaman 1.000 bibit pohon tersebut diselenggarakan Kodam di lahan aset Primkopad Kodam Pattimura kawasan BIP Desa Waiheru Ambon.
Pangdam mengatakan bahwa program ini tidak hanya dilakukan di Provinsi Maluku, tetapi juga di seluruh wilayah di bawah Kodam XV/Pattimura meliputi Maluku dan Maluku Utara bersinergi dengan Polri dan pemerintah daerah.
Baca juga: Dinas LH Bekasi tanam bibit pohon di lahan bekas TPS ilegal
Baca juga: Ketua DPRD Bogor tanam 2.450 pohon di hulu Ciliwung bersama Menteri LH
"Kegiatan penghijauan ini merupakan wujud nyata sinergi antara TNI, Polri, dan pemerintah daerah dalam menjaga lingkungan dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat," ujarnya.
Pangdam mengatakan dengan penanaman pohon secara masif, diharapkan dapat memberikan kontribusi besar dalam menjaga keseimbangan ekosistem dan memitigasi dampak perubahan iklim.
Pada kegiatan tersebut jenis pohon yang ditanam pun termasuk dalam pohon yang bisa dimanfaatkan buahnya seperti mangga harum manis, sukun, jeruk dan durian.