Pangkalpinang (ANTARA) - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Depati Amir Pangkalpinang, Kepulauan Bangka Belitung mengeluarkan peringatan dini potensi hujan lebat hingga sangat lebat disertai petir, angin kencang di daerah itu yang dapat mengakibatkan banjir serta puting beliung.
"Kami mengimbau masyarakat dan instansi terkait agar waspada terhadap hujan intensitas sedang hingga sangat lebat disertai angin kencang, kilat dan petir yang berpotensi terjadi selama tiga hari ke depan," kata Kepala BMKG Depati Amir Pangkalpinang Tri Agus Pramono di Pangkalpinang, Minggu.
Berdasarkan analisa kondisi dinamika atmosfer, potensi cuaca ekstrem berupa hujan lebat hingga sangat lebat, disertai angin kencang di beberapa wilayah di Provinsi Kepulauan Babel dapat terjadi hingga tiga hari ke depan, 19-21 Januari 2025.
Ia menyebut hujan ekstrem dapat mengakibatkan bencana hidrometeorologi, seperti banjir, banjir bandang, puting beliung di Kabupaten Bangka Barat, Bangka, Bangka Tengah, Bangka Selatan, Belitung, Belitung Timur, dan Kota Pangkalpinang.
Baca juga: BMKG keluarkan peringatan dini gelombang tinggi 1,25 - 4,0 meter di perairan NTT
Baca juga: BMKG keluarkan peringatan dini tinggi gelombang laut Banten capai empat meter