Video - ANTARA News bogor

Lautan warga sambut Bupati dan Wakil Bupati Bekasi

00:00
00:00
00:00
Lautan warga menyambut kedatangan Bupati Ade Kuswara Kunang dan Wakil Bupati Asep Surya Atmaja di area bundaran patung golok kompleks Pemkab Bekasi usai dilantik Presiden Prabowo Subianto di Istana Merdeka, Jakarta, Kamis 20 Februari 2025.

Berbagai elemen masyarakat mulai dari pelajar, pejabat daerah setempat, relawan dan pengurus partai pendukung hingga masyarakat umum memenuhi ruas jalan titik penyambutan kepala daerah.

Bupati dan Wakil Bupati menaiki kereta kencana hingga ke pelataran Gedung DPRD Kabupaten Bekasi didampingi keluarga masing-masing. Barisan Paskibraka pun mengawal iring-iringan kereta kencana.

Mereka pun turun di halaman dalam Gedung DPRD disambut tarian lengser dan rebana khas penyambutan. 

Mereka disambut pimpinan DPRD Kabupaten Bekasi. Setelah itu berlangsung Rapat Paripurna DPRD Bekasi beragenda sertijab dari Penjabat Bupati Bekasi Dedy Supriyadi kepada Ade Kuswara Kunang.

Reportase: Pradita Kurniawan Syah