Jakarta (ANTARA) - Wakil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah Fajar Rizal Ul Haq menegaskan pentingnya revitalisasi Usaha Kesehatan Sekolah (UKS) sebagai bagian dari upaya menciptakan pendidikan yang sehat, holistik, dan bermakna.
“Yang kita bicarakan hari ini bukan soal diri kita, tapi masa depan anak-anak kita. Revitalisasi UKS adalah bagian dari pembangunan sumber daya manusia Indonesia untuk masa depan,” ujar Fajar di Jakarta pada Rabu.
Sejak awal kemerdekaan, pendidikan dan kesehatan tidak dapat dipisahkan. UKS, kata dia, memiliki sejarah panjang sebagai jembatan antara sekolah dan puskesmas.
Namun dalam beberapa dekade terakhir, ia mengatakan peran UKS menurun dan perlu diperkuat dan direvitalisasi kembali.
“UKS jangan hanya dimaknai sebagai ruang penyimpanan alat P3K, tetapi sebagai pusat layanan kesehatan sekolah yang memperhatikan kesejahteraan fisik, psikologis, dan sosial anak,” imbuhnya.
Di sisi lain, Fajar juga menyoroti tantangan baru anak dan remaja saat ini, seperti meningkatnya masalah kesehatan mental dan menurunnya aktivitas fisik di kalangan pelajar.
