Jakarta (ANTARA) - Anggota Komisi XI DPR RI Harris Turino menilai transformasi digital PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk mencerminkan kesiapan sumber daya manusia bank tersebut pada bidang digital.
BNI telah mengembangkan aplikasi wondr by BNI untuk memenuhi kebutuhan anak muda aktif dan dinamis. Inovasi tersebut jdikembangkan oleh sumber daya internal BNI dari generasi Z hingga milenial.
"Ini menunjukkan kesiapan SDM dalam menghadapi transformasi digital," kata Harris di Jakarta, Sabtu.
Keberhasilan transformasi digital mendorong kenaikan tabungan sebesar 11 persen secara tahunan (Year-on-Year/YoY), menjadi Rp258 triliun sehingga berkontribusi terhadap total Dana Pihak Ketiga (DPK) perseroan.
Laba bersih BNI turut terkerek mencapai Rp21,5 triliun pada 2024 dari Rp20,9 triliun periode tahun sebelumnya.
Sebelumnya, Direktur Utama PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BNI) Royke Tumilaar menyatakan pihaknya optimis dapat mencapai pertumbuhan yang berkelanjutan dengan terus berinovasi dan fokus pada kebutuhan nasabah.
Baca juga: BNI bangun solusi ekosistem digital
Baca juga: BNI modali pengusaha asal Palembang di Korea 25 juta won
Baca juga: Erick Thohir sebut dua BUMN diakui dunia adalah capaian luar biasa