Malang, Jawa Timur (ANTARA) - Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS) mencatat bahwa jumlah wisatawan pada periode libur Lebaran 2023 di kawasan taman nasional itu mencapai 32.720 orang.
Kepala Bagian Tata Usaha Balai Besar TNBTS Septi Eka Wardhani di Kota Malang, Jawa Timur, Senin, mengatakan wisatawan sebanyak 32.720 orang tersebut, berkunjung ke kawasan taman nasional pada periode 19 April hingga 1 Mei 2023.
Dari total jumlah kunjungan tersebut, sebanyak 32.421 orang merupakan wisatawan domestik, sementara 299 orang lainnya merupakan wisatawan mancanegara.
Selain ke kawasan Gunung Bromo saja, wisatawana itu juga berkunjung ke kawasan Ranu Regulo dan Ranu Darungan sejak 19 April hingga 1 Mei 2023. Balai Besar TNBTS telah menetapkan kuota kunjungan wisatawan pada tiap-tiap titik wisata di Gunung Bromo.
Sepanjang 2022 tercatat jumlah kunjungan wisatawan ke Gunung Bromo yang mencapai 318.919 wisatawan itu terbagi dari 310.418 pengunjung merupakan wisatawan nusantara dan sebanyak 8.501 merupakan wisatawan asing.
Dari total jumlah kunjungan wisatawan ke Bromo sepanjang 2022 tersebut, ada Pendapatan Negara Bukan Pajak (PNBP) mencapai Rp11,65 miliar. Angka tersebut juga mengalami peningkatan jika dibanding tahun sebelumnya yang sebesar Rp4,85 miliar.
32.720 orang berwisata ke Bromo saat libur Lebaran
Senin, 8 Mei 2023 15:42 WIB