Memijat bayi Anda secara rutin merupakan salah satu cara untuk memberikan sesuatu yang lebih untuknya. Penelitian menunjukkan bahwa sentuhan dan pijat bayi rutin adalah faktor krusial untuk pertumbuhan, komunikasi, serta proses belajar si kecil.
Terapi pijatan adalah salah satu pengobatan tertua, terbukti dari penggunaannya di Cina, India, dan Mesir lebih dari 2000 tahun yang lalu.
Hippokrates mendefinisikan pijat sebagai “seni mengusap” pada
È
Ini berbagai manfaat pijat bayi:
1. Menenangkan serta mengurangi frekuensi menangis pada bayi
2. Memperlancar pencernaan, serta mengurangi sakit perut, gas dan sembelit
3. Menambah berat badan harian
4. Membantu bayi lebih mudah beradaptasi dengan tidur malam, dan membantunya tidur lebih nyenyak
5. Meningkatkan sistem kekebalan
6. Membantu bayi merasa tenang dan rileks
Selain kontak dari-kulit-ke-kulit, penelitian menunjukkan bahwa sentuhan dan pijat bayi rutin dapat meningkatkan kemampuan kognitif, kewaspadaan, dan konsentrasi pada anak.
Yuk bunda, jangan lupa untuk pijat bayi dengan sentuhan lembut. (narasi budi setiawanto, videografer putri af, sumber: johnsonbaby.co.id)