Jakarta (ANTARA) - Manchester United semakin gencar memburu gelandang Inggris sekaligus kapten Aston Villa Jack Grealish, tulis Manchester Evening News dalam lamannya, Kamis.
Setan Merah memang diketahui berusaha memboyong gelandang berusia 24 tahun tersebut pada awal bursa transfer musim panas.
United menginginkan untuk memulai perundingan transfer tersebut pada Februari. Klub asuhan Ole Gunnar Solskjaer itu sadar bahwa Grealish mendapatkan debutnya dalam timnas Inggris sebelum akhir musim dan kemudian tampil pada Piala Eropa.
Hal itu kemungkin dapat membuat harganya melambung tinggi dan United ingin merampungkan Grealish sebelum Piala Eropa mulai.
Baca juga: Salah antar Liverpool bungkam Manchester United
Namun, Villa belum mengonfirmasi apakah Grealish memiliki klausul rilis mencapai 45 juta poundsterling (sekitar Rp809 miliar). Kontrak sang pemain baru akan habis pada musim panas 2023.
Baca juga: Liverpool menjadi klub "terbersih" di Eropa musim ini
Baca juga: Manchester United siapkan Maguire lawan Norwich
Manchester United saat ini juga mengincar gelandang Inggris lainya, James Maddison dari Leicester City yang mencetak sembilan gol pada musim 2019/20.
Meski sudah mendatangkan Gelandang asal Portugal Bruno Fernandes pada transfer Januari, Solskjaer masih ingin mendatangkan Grealish dan Maddison untuk meningkatkan kreatifitas lini tengah mereka.
Manchester United gencar buru Jack Grealish
Kamis, 27 Februari 2020 7:28 WIB
Setan Merah memang diketahui berusaha memboyong gelandang berusia 24 tahun tersebut pada awal bursa transfer musim panas.