Jakarta (ANTARA) - Presiden RI Prabowo Subianto meminta kepada Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi agar Universitas Indonesia (UI) bisa tembus atau masuk dalam jajaran 100 universitas terbaik dunia.
Hal itu disampaikan Prabowo setelah untuk pertama kalinya UI berhasil menembus peringkat 200 besar versi QS World University Rankings.
"Untuk pertama kalinya Universitas Indonesia tembus top 200 QS ranking universitas. Top 200. Tapi Menteri Pendidikan, Sains dan Teknologi, dan wakil menteri saya minta top 100. Bisa? Bisa," kata Prabowo.
Baca juga: UI tembus 200 besar dunia, Prabowo: Terima kasih untuk Rektor dan Civitas Akademika
